Rabu, 26 September 2018

Pijat Bayi

Diposting oleh mirefasdiari di 00.49

Pada dasarnya, setiap bayi memiliki kebutuhan untuk merasa aman agar dapat bertahan di sebuah dunia yang masih cukup asing baginya, dunia yang begitu luas dan besar untuk tubuh mungilnya. Hal ini selaras dengan penjelasan Erik Erikson dalam teori tahap perkembangan psikososial, yaitu Trust vs Mistrust. Tahap ini menjelaskan bahwa bayi pada awal kehidupannya (0-1 tahun) membentuk kepercayaan melalui  kasih sayang dan cinta yang utuh diberikan oleh penjaganya,  terutama sang ibu yang menjadi kunci pertama dan utama untuk menciptakan perasaan aman, nyaman dan terlindungi di dalam kehidupannya. Salah satu cara untuk mensukseskan tahap ini adalah melalui sentuhan cinta, seperti pelukan, ciuman yang secara ilmiah terbukti memiliki healing power
Pijat adalah salah satu healing power yang telah digunakan sejak dulu sebagai Teknik pengobatan yang kaya stimulasi indera, mulai dari sentuhan, gerak, pendengaran, penciuman, sampai penglihatan. Teknik  pengobatan yang sederhana ini sehingga bisa memberikan kenyamanan yang luar biasa bagi tubuh mungil bayi, merangsang pertumbuhan dan perkembangan si buah hati secara optimal.
Awal mula saya mengaplikasikan pijat untuk pertama kalinya kepada Han Han semenjak ia  sering mengalami kolik atau masuk angin yang membuatnya menjadi super duper rungsing. Kakak saya yang mengajari metode sederhana memijat untuk mengusir kolik dan terbukti bahwa metode yang ampuh untuk mengobati masuk angin si kecil dibandingkan beberapa cara lain yang sudah saya lakukan. Semenjak itu, saya selalu rutin memberikan pijatan pada Han Han.  Selain mengusir masuk angin,  saya mulai menyadari bahwa pijat memberikan banyak manfaat, yaitu meningkatkan imunitas.  Alhamdulillah, Han Han tumbuh menjadi anak yang sehat, kuat, dan periang. Dia jarang sekali sakit dan rewel, paling flu ringan saja.
Pengalaman saya ternyata sesuai dengan berbagai penelitian  mengenai manfaat pijat pada bayi yang saya peroleh dari beberapa artikel, video di Youtube, dan video Sentuhan Cinta pemijatan bayi dari Jonshon and Jonshon package gift. So, disini saya akan berbagi mengenai manfaat pijat, persiapan dan beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam memijat bayi, rangkaian pijat yang mudah untuk diikuti oleh para moms. Hope you and your loved one will enjoy it, moms:

A.  Manfaat bagi Moms
  • Mempererat hubungan batin antara Ibu dan anak dengan menggunakan komunikasi non verbal
  • Mengurangi rasa stress dan menimbulkan rasa rileks
  • Merupakan sarana untuk berkomunikasi dengan bayi
  • Memperbanyak produksi asi untuk Ibu yang menyusui

B.  Manfaat bagi bayi 
  • Bayi dapat tidur lebih baik karena merasa rileks dan disayangi 
  • Membantu pencernaan dengan nenyembuhkan kolik dan kembung 
  • Membantu membentuk perkembangan mental bayi , memperbaiki tingkat konsentrasi, memori, rasa ingin tahu, dan juga perkembangan sistem sarafnya. Bahkan, menstimulasi pancaindranya dapat membuat ia mencapai perkembangan motorik lebih cepat.
  • Meningkatkan kekuatan otot dan sirkulasi darah serta mengurangi stres pada bayi

C.  Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam memijat bayi.
Don’t:
  • Bayi baru diimunisasi,  tunggulah 72 Jam setelahnya 
  • Bayi menderita infeksi kulit atau lainnya
  • Bayi dalam keadaan sakit atau demam
  • Keadaan ruangan sangat dingin 
  • Bayi sedang tidur
  • Bayi dalam keadaan lapar atau baru selesai makan
  • Bayi tampak tak nyaman,  gelisa,  atau menangis saat dipijat.  Bayi baru lahir hanya menikmati pijatan selama 2-5 menit,  setelah dua bulan,  bayi dapat menikmati pijatan lebih lama

Do:
  • Pastikan tangan Anda dalam keadaan bersih dan hangat. Kuku dalam keadaan terpotong pendek, dan tidak menggunakan aksesori yang dapat melukai kulit bayi
  • Pastikan suhu ruangan hangat dan bayi merasa nyaman.
  • Anda dapat memperdengarkan music lembut untuk menambah suasana santai
  • Pastikan saat melakukan pijat, Anda dalam keadaan santai dan tidak terburi-buru dan bayi tidak dalam keadaan lapar, lelah atau sehabis minum susu.
  • Pastikan minyak yang digunakan untuk kulit bayi (Baby oil atau baby lotion) tidak menimbulkan reaksi alergi.
  • Tidak perlu menggunakan minyak untuk bagian muka atau kepala.
  • Letakan bayi di atas permukaan handuk atau kain lembut yang rata dalam posisi terlentang.
  • Sediakan minyak dalam wadah kecil. Ambilah secukupnya dengan tangan, lalu usapkan kedua tangan Anda.
  • Duduklah dengan posisi yang nyaman seperti duduk di lantai, di Kasur, atau letakkan bayi di pangkuan Anda. Pertama letakkan bayi dalam posisi terletang karena Anda ajab memulai memijat bagian depan, kemudiam dilanjutkan ke bagian punggung.
  • Yang terbaik adalah memijat bayi dalam keadaan tidak berpakaian sehingga memberikan sentuhan langsung ke kulitnya. Beberapa bayi tidak menyukai keadaan tidak berpakaian, amaka biarkan bayi tetap berpakaian dan lakukan pijat tanpa minyak
  • Mulailah membelai wajah dan kepalanya, atau Anda dapat memulai memijat bagian kaki terlebih dahulu karena kaki tidak terlalu sensitif ibandingkan bagian tubuh yang lain.
  • Selalu tersenyum dan ajak bayi berbicara selama proses memijat.
  • Selalu lakukan gerakan memijat dengan tekanan yang lembut.
 D.  Teknik
Ada banyak Teknik pemijatan yang pada dasarnya bertujuan untuk memberikan rasa santai, nyaman, dan menenangkan bagi ibu dan bayi. Secara alami, seorang ibu sering melakukan pemijatan tanpa disadari, seperti mengelus bagian punggung, mengajak bermain dengan menggeran tangan dan kaki, dan masih banyak lagi. Adapun Teknik yang akan saya paparkan adalah Teknik yang saya peroleh setelah menonton video Sentuhan Cinta Johnson baby oil (tidak bermaksud promosi). Rangkaian pijat tersebut merupakan satu-satunya teknik pijat bayi yang disahkan resmi oleh UKK Tumbuh Kembang-Pediatri Sosial dan IDAI. Teknik yang sama juga diterapkan dalam modul pijat bayi oleh Kemenkes RI.

Wajah
Ada hal yang penting dilakukan oleh orang tua dalam pemijatan wajah, yaitu eye contact dan sebaiknya tidak menggunakan minyak. Berikut rangkaiannya
  • Gerakan Cares Love: Mengarahkan tangan dari tengah atas wajah ke bagian dagu bayi. Lakukan gerakan sebanyak 3-5 kali.
  • Gerakan Relax: Pijat bagian atas alis dari tengah ke samping menggunakan kedua ibu jari.
  • Gerakan Circle down: Pijat dari pankal mata bagian dalam turun ke arah pangkal hidung sampai tulang pipi menggunakan ibu jari.
  • Gerakan Smile: Pijat di atas mulut bayi dari tengah ke samping menggunakan ibu jari kemudian ke arah pipi seperti senyuman bayi. Pijat di atas dagu dari tengah ke samping menggunakan ibu jari sebanyak 8 ketukan dan katakan smile kepadanya.
  • Gerakan Cute: Akhiri gerakan wajah dengan gerakan putaran kecil dari arah telinga ke tengah dagu sambil mengatakan cute.


Dada
  • Gerakan Butterfly: Letakan kedua telapak tangan di tengah dada bayi gerakan telapak tangan ke atas sampai kebawah leher, ke samping dan kembali ke tengah tanpa mengangkat tangan seperti sayap kupu-kupu.
  • Gerakan Cross: Letakan kedua telapak tangan di atas tulang rusuk menyilang dari pinggang ke bahu dan sebaliknya.


Perut
Pemijatan daerah lambung membantu pengosongan perut dan meningkatkan kerja enzim pencernaan
Hindari pemijatan di daerah perut pada bayi yang baru makan atau disusui.
  • Gerakan mengayuh: Letakan telapak tangan di bawah tulang iga, gerakan tangan tangan dengan lembut sampai ke arah pusar, ulangi gerakan beberapa kali.
  • Gerakan bulan dan Matahari: Gerakan telapak tangan kanan mulai dari perut kanan bawah ke atas perut kiri, lanjutan dengan tangan kiri memutar searah jarum jam.
  • Gerakan I love you, Gerakan tangan membentuk huruf i, pijat dengan 3 telapak tangan membentuk huruf i terbalik, dengan telapak tangan dari perut kanan atas ke perut kiri atas dan ke arah bawah sehingga membentuk huruf l terbalik, pijat dari arah perut kanan bawah ke arah perut kiri bawah sehingga membentuk huruf u terbalik sambil berkata I love you.
  • Gerakan Walking Fingers: Tekan dinding perut bayi dengan menggunakan 3 jari, telunjuk, tengah, dan manis, bergantian berjalan dari sebelah kanan kiri dengan lembut untuk membantu pengeluaran gas dalam perut
  • Gerakan relax: Rileks angkat kedua kaki ke arah perut, lakukan hingga beberapa kali sambil tersenyum

Tangan
Pemijatan pada tangan dan kaki merupakan bagian stimulasi kinestetik yang berfungsi mengerrakkan semua sendi pada tangan dan tungkai dan membantu pengeluaran hormone pertumbuhan
  • Gerakan Milking. Milking India pegang lengan bayi dengan kedua tangan, tangan kiri di atas dan tangan kanan di bawah dengan gerakan seperti memerah dari atas ke bawah. Milking Swedia, Lakukan gerakan kebalikan dari milking India.
  • Gerakan rolling: Lakukan dengan kedua telapak tangan dari pangkal lengan ke pergelangan tangan seperti gerakan menggulung.
  • Gerakan Squeezing: Lakukan gerakan memutar dan memeras dengan kedua tangan dengan lembut.
  • Gerakan Thumbs after Thumbs:  Pijat seluruh telapak dan punggung tangan dengan ibu jari.
  • Gerakan Spiral: Lakukan gerakan memutar dari telapak tangan dan punggung tangan, menggunakan kedua ibu jari dari pergelangan menuju pangkal jari.
  • Gerakan Finger Shake: Goyang dan tarik lembut setiap jari bayi pada tangan kanan dan tangan kiri.
  • Gerakan Relax. Rileks gerakan telapak tangan ke arah perut, lakukan gerakan ini beberapa kali, kemudian gerakan telapak tangan secara diagonal dengan telapak kaki, letakan ke posisi semula, dan lakukan gerakan kebalikan.
  •  

Kaki
Secara umum pijatan kaki sama dengan tangan, yaitu Gerakan Milking, Gerakan Squeezing, Gerakan Spiral, Gerakan Thumbs after Thumbs, Gerakan Finger Shake, yaitu lakukan secara berulang dan bergantian.
Gerakan Relax: Relaks silangkan kedua telapak kaki bayi ke atas sehingga bertemu dengan mata kaki kanan luar bertemu dengan mata kaki kiri luar, letakan kaki pada posisi semula, lakukan kebalikannya secara bergantian dan berulang. Tekuk kaki bayi ke arah perut secara bergantian dan berulang.

Punggung
Letakan bayi melintang lurus dengan posisi pemijat
  • Gerakan Go Back Forward: Posisi telapak tangan tegak lurus dengan tulang rusuk, gerakan tangan maju mundur secara bergantian dan berulang.
  • Gerakan Slip: Gerakan telapak tangan dari leher sampai bokong kurus dengan tulang belakang.
  • Gerakan Mengayuh. Mengayuh, letakan telapak tangan kanan tegak lurus Dengan tulang belakang dari arah leher ke bokong, lakukan kebalikannya secara bergantian dan berulang.
  • Gerakan Spiral. Lakukan gerakan memutar dengan menggunakan tiga jari dari arah pangkal leher ke bokong, secara berulang.
  • Gerakan Menggaruk. Lakukan gerakan dari atas ke bawah dengan seluruh ujung jari untuk merilekskan bayi


Manfaat pijat akan sangat dirasakan pada usia 0-7 bulan. Memasuki usianya yang ke enam, Han Han agak lebih sulit untuk dipijat, karena dia aktif bergerak dan senang sekali bermain peralatan mandinya. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk para moms, terutama new mom seperti saya. Ayo ceritakan pengalaman unik pijat moms dengan buah hatinya. Mari kita berusaha untuk memberikan yang terbaik untuk mereka,

Referensi
Suririnah, 2009 Dr. Buku Pintar Merawat Bayi 0-12 Bulan. Jakarta: Gramedia

0 komentar:

Posting Komentar

 

- Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos